Pengertian dan Penjelasan tentang Aritmatic Logic Unit (ALU) - Edukasi Elektronika | Electronics Engineering Solution and Education

Wednesday, 7 June 2023

Pengertian dan Penjelasan tentang Aritmatic Logic Unit (ALU)

Arithmatic Logic Unit atau yang biasa disingkat dengan ALU merupakan salah satu komponen CPU yang berfungsi untuk melakukan operasi atau perhitungan aritmatika dan logika. Operasi aritmatika berupa operasi penjumlahan, pengurangan, pembagian dan perkalian. Sedangkan operasi logika berupa logika AND, OR, NOT, NAND dan operasi logika lainnya. 

Fungsi Arithmatic Logic Unit


ALU melibatkan suatu sirkuit khusus yang disebut dengan Adder untuk melakukan pengoperasian arimatika. Sirkuit Adder terdiri dari tiga macam, yaitu :

 

1. Half Adder

 

Half Adder merupakan dasar penjumlahan bilangan biner dua bit. Misalnya jika A = 0 dan B = 1 dijumlahkan, maka hasilnya 0. Half Adder memiliki 2 masukan, yaitu A dan B, memiliki keluaran Sum (S) dan Carry Out (CY). Ketentuan ini juga digunakan pada operasi aritmatika lainnya. 

 

2. Full Adder

 

Full Adder merupakan dasar penjumlahan bilangan yang diterjemahkan ke bilangan biner. Penjumlahan pada Full Adder ada pada bagian bit-bit selain yang terendah. Full Adder menambahkan dua bit input yang ditambahkan dengan Carry Out penjumlahan bit sebelumnya. Dimana masing-masing posisi bit dijumlahkan. Output-nya terdiri dari SUM dan bit kelebihannya. 

 

3. Paralel Adder

 

Paralel Adder merupakan rangkaian yang proses penjumlahannya dilakukan mulai dari Least Significant Bit (LSB) dan sampai pada Most Significant Bit (MSB). Rangkaian pada Paralel Adder tersusun dari Half Adder untuk bagian Least Significant Bit (LSB) dan untuk bit-bit berikutnya terdiri dari rangkaian Full Adder

 

ALU memiliki beberapa fungsi lain, yaitu melakukan keputusan operasi logika sesuai dengan instruksi program yang dikeluarkan. Operasi logika tersebut melibatkan dua buah komponen pembanding seperti lebih besar dari (>), lebih besar sama dengan dari (≥), kurang dari (<), sama dengan (=), tidak sama dengan (≠) dan kurang sama dengan dari (≤). Semua komponen pembanding tersebut berperan besar dalam penggunaan setiap operasi dasar komputer. 

 

Baca juga : Mikroprosesor : Pengertian dan Cara Kerjanya

 

Fungsi Umum Arithmatic Logic Unit

 

1. Melakukan suatu proses data yang berbentuk angka dan logika.

 

2. Melakukan keputusan dari operasi logika sesuai dengan instruksi program.

 

3. Melakukan perhitungan aritmatika yang terjadi sesuai dengan instruksi program. 

 

4. Membantu Control Unit (CU) ketika melakukan perhitungan aritmatika (ADD, SUB) dan logika (AND, OR, XOR, SHL dan SHR).

 

Cara Kerja ALU pada CPU

 

ALU tidak bisa bekerja sendiri. ALU membutuhkan bantuan komponen lain di CPU agar bisa bekerja dan berfungsi dengan baik. Komponen yang bekerja sama dengan ALU yaitu Control Unit. Selain CU, ada juga peran register di dalamnya. Register yaitu memori yang bisa diakses dengan kecepatan tinggi. Setiap perintah yang diberikan oleh Control Unit harus sesuai dengan perintah yang ada pada register. Jika register memberikan perintah untuk melakukan perhitungan, maka komputer akan secara otomatis melakukan hal yang sama. Jika perintah tidak sesuai, sudah pasti perintah tersebut tidak bisa dieksekusi dengan baik.

 


No comments:

Post a Comment