Cara Memasang Fasilitas Chatting Pada Blog atau Website - Edukasi Elektronika | Electronics Engineering Solution and Education

Tuesday, 30 April 2013

Cara Memasang Fasilitas Chatting Pada Blog atau Website


Iseng-iseng mengerjakan tugas dari dosen akhirnya saya menemukan Cara Memasang Fasilitas Chatting Pada Blog atau Website. Inspirasi tersebut saya dapat dari temen saya sebagai admin blog Elektro News Biasanya chat kita lakukan setiap hari di facebook atau yg lainnya. Ternyata fasilitas chat tersebut dapat kita pasang sendiri pada blog atau web pribadi kita. Fasilitas ini berfungsi mempermudah pengunjung blog kita berkomunikasi dengan kita sebagai admin. Langsung saja berikut langkah-langkah memasang Fasilitas Chatting Pada Blog atau Website:

1. Klik disini2. Setelah itu lakukan pendaftaran dan isi form seperti yang tampak pada gambar di bawah ini:


3. Isi Email sesuai dengan yang anda miliki
4. Isi Password dengan huruf atau angka yang mudah anda ingat
5. Isi Username dengan nama anda atau nama panggilan
6. Selanjutnya masukan kode verifikasi yang ada pada gambar ke dalam form Verification Code
7. Jika sudah selesai klik I Accept

8. Setelah pendaftaran berhasil selanjutnya klik Create a new live event seperti pada gambar di bawah ini.



9. Selanjutnya isi pada kolom Name, jika sudah selesai klik Continue.
10. Selanjutnya klik HTML Website seperti pada gambar dibawah ini:


11. Kemudian copy kode HTML.


12. Selanjutnya Login ke blogger.
13. Klik Tata Letak .
14. Klik Tambah Gadget.
15.Klik HTML/javascript.
16.Kemudian Paste kode HTML chatroll milik sobat ke dalamnya.
17.Klik SIMPAN.Dan sekarang fasilitas chatting telah ditambahkan pada blog anda.

2 comments: